Presiden Joko Widodo memanfaatkan libur akhir pekan pada Minggu pagi, 17 September 2023, untuk bersepeda keliling Kebun Raya Bogor, Kota Bogor, Provinsi Jawa Barat. Sekitar pukul 08.00 WIB, Presiden Jokowi mulai mengayuh sepeda dari Istana Kepresidenan Bogor menuju Kebun Raya Bogor.
Masyarakat yang juga sedang mengisi akhir pekannya dengan berolahraga pagi tampak menyapa Presiden Jokowi dan berteriak meminta untuk berfoto bersama. Presiden Jokowi pun menghentikan laju sepedanya dan berhenti saat mendengar masyarakat memanggilnya, salah satunya adalah Anggun.
“Teriak-teriak tadi manggil, terus Bapak berhenti. Dipanggil tadi sama Bapak terus foto bareng. Happy banget, akhirnya ketemu juga. Sebelumnya belum pernah bertemu secara langsung,” ujar Anggun yang mengaku sedang joging pagi itu.