Mediaonline.co.id — Presenter Ayu Dewi mengaku sempat kaget setelah melihat jumlah tagihan makan di sebuah restoran mewah.
Itu terungkap saat Istri Regi Datau itu berbagi cerita tentang pengalamannya makan di sebuah restoran mewah di Jepang, beberapa waktu lalu.
Uniknya, ibu tiga anak itu harus merogoh kocek sebesar Rp63 juta, untuk sekali makan bersama keluarganya.
“Aku enggak tahu (harganya semahal itu) karena aku sibuk. Heboh pengin makan di situ, pengin foto gitu,” kata Ayu Dewi, ditemui di kawasan Tendean, Jakarta Selatan, baru-baru ini.
Ia kemudian mengungkap alasan ingin makan di restoran tersebut. Rupanya, ia hanya ikut-ikutan dengan yang dilakukan Faisal Nasimuddin, pria yang dikabarkan menjadi kekasih Luna Maya.
“Karena ada yang aku idolakan makan di situ. Penasaran dong, saking senangnya bisa makan di situ, sampai lupa tanya harga,” ujar Ayu Dewi tertawa.
Ayu Dewi mengaku mengidolakan Faisal Nasimuddin. Ia bahka selalu memerhatikan postingan di akun media sosial milik konglomerat asal Malaysia itu.
“Salah juga gue ya ngikutin anak konglomerat, restoran yang didatangi pasti wow gitu ya,” pungkasnya. (JPNN)