Banjir di Jakarta, Irish Bella: Pertama Kalinya Masuk Rumah

Mediaonline.co.id, JAKARTA — Aktris Irish Bella mengungkapkan, untuk pertama kali dalam hidupnya ia mendapatkan rumahnya kebanjiran. Itu membuatnya cukup kaget karena air yang masuk cukup tinggi.

“Parah banget, gila ini parah banget. seumur-umur enggak pernah aku rumahnya kebanjiran. Dan Ini pertama kalinya kebanjiran parah banget,” kata Irish Bella dalam unggahan akun instagramnya @irishbella, beberapa menit yang lalu.

Bacaan Lainnya

Dalam unggahannya, terlihat sebuah video yang menampakkan kondisi rumahnya saat ini. Cukup memprihatinkan. Di mana-mana terendam air, membuat perabotan rumahnya serba berantakan.

“Tadi subuh, udah sampai di atas betis. Ini gila sih. Enggak pernah sih kayak gini. Sekarang lantai satu udah kerendam semua,” lanjutnya.

Bahkan, Shandi Aulia pun ikut berkomentar dalam unggahan Irish Bella. “Ohhh noooo,” ciut Shandi Aulia dalam akunnya @shandiaulia.

Begitu pun dengan para netizen yang lain banyak yang mengeluh dengan banjir yang terjadi di Jakarta. “Cikarang juga enggak pernah kebanjiran perumahannya sekarang kena juga,” celoteh @heppy_yunita.

“Sabar yah mba. Saya sudah dua kali kebanjiran hari ini dan kemarin. Banjir enggak kenal seleb. Kalau kenal mala lh enggak pernah masuk ke rumah seleb takut. Semoga cepat surut,” imbuh @yani.rusmini. (mg10/fajar)

Source

Pos terkait

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *